A.
Ketentuan Umum:
1. Peraturan
cabang Futsal pada Olimpiade Budaya 2014 adalah
peraturan yang sesuai dengan peraturan FIFA yang
disesuaikan oleh panitia Olimbud 2014.
- Pada cabang futsal akan diadakan Laga eksibisi yaitu All-star Olimbud 1 yang berisikan satu perwakilan
terpilih dari masing-masing kontingen Olimbud 1 melawan All-star Olimbud
2 yang berisikan masing-masing 4 perwakilan terpilih dari setiap kontingen
Olimbud 2.
- Kuota pemain untuk tim All-star laga eksibisi yaitu maksimal 15
orang dengan namun dengan tidak menerapkan sistem outfill.
- Jika pada Olimbud 2 ada kontingen yang tidak bisa mengirimkan
perwakilan dengan jumlah yang diharuskan bisa diisi dengan perwakilan dari
kontingen lainnya.
B.
Sistem
Pertandingan:
1. Sistem
Pertandingan pada kompetisi ini menggunakan sistem gugur.
2. Kategori yang dimainkan untuk Tabel Olimbud 1 adalah Futsal Putra dan
Futsal Putri.
3. Kategori yang dimainkan untuk Tabel Olimbud 2 adalah Futsal Putra
C.
Sistem Waktu
Pertandingan:
1.
Waktu
pertandingan 2 x 15 menit (kotor) untuk pada babak penyisihan sampai dengan
perempat final untuk putra. Dan 2 x 20 menit (kotor) untuk semifinal putra.
2.
Waktu
pertandingan 2 x 10 menit (kotor) untuk pada babak penyisihan sampai dengan
perempat final untuk putri. Dan 2 x 15 menit (kotor) untuk semifinal putri.
3. Waktu
pertandingan 2 x 20 menit (bersih) untuk final putra.
4.
Waktu
pertandingan 2 x 15 menit (bersih) untuk final putri.
5. Pada
setiap babak disediakan time-out untuk masing-masing tim dengan ketentuan tidak
diambil saat dibawah 3 menit.
6.
Waktu
time-out adalah 40 detik.
7.
Perpanjangan
waktu selama 2 x 5 menit (kotor) dengan
sistem Silver Goal.
D.
Sistem Penilaian
Pertandingan:
1.
Apabila
terjadi skor imbang setelah diadakan perpanjangan waktu, maka pertandingan akan
dilanjutkan dengan adu penalti dengan 3 penendang awal dari setiap tim.
2.
Apabila
masih belum bisa juga ditentukan kemenangannya, akan dilakukan penalti sudden death.
E.
Persyaratan Tim
dan Pemain:
1. Pakaian
yang diwajibkan adalah pakaian olahraga(kaos dan celana olahraga pendek/ celana
training) dan sepatu olahraga( dianjurkan futsal)
2. Pakaian yang digunakan berwarna bebas namun seragam.
3.
Pemain
yang terdaftar berjumlah maksimum 15 pemain yang terdiri dari 12 line up dan 3 outfill.
4.
Jumlah
minimal pemain dalam sebuah tim untuk bermain adalah 4 pemain di lapangan. Jika
kurang dari itu, tim didiskualifikasi dan lawan dianggap menang WO.
5.
Pergantian
pemain tidak dibatasi.
F. Peraturan Tambahan
1.
Bila
pada pertandingan pertama ada pemain yang mendapat kartu kuning dan
pertandingan berikutnya juga mendapatkan kartu kuning, pemain tersebut akan
mendapat akumulasi kartu yang artinya mendapat larangan bertanding 1 kali
pertandingan.
2.
Bila
seorang pemain mendapat kartu merah langsung, maka akan dikenakan larangan
bertanding sebanyak 2 kali pertandingan.
3.
Saat
sebuah tim salah satu pemain terkena kartu merah, pemain pengganti diperbolehkan
masuk saat sudah ada gol tercipta atau harus menunggu 2 menit dengan catatan
tidak ada gol yang tercipta
4.
Denda
kartu kuning adalah Rp 5.000 dan kartu merah adalah Rp 10.000
5.
Akumulasi
berlaku sepanjang turnamen.
6.
Tendangan
bebas satu/dua sentuhan itu tergantung dari jenis pelanggaran.
7. Tendangan
bebas dua sentuhan digunakan untuk pelanggaran jenis backpass. Tendangan
bebas satu sentuhan digunakan untuk pelanggaran selain itu.
8.
Tim
yang menang dengan sistem WO (Walk Out)
akan dinyatakan menang dengan skor 3-0 dan lolos ke babak selanjutnya.
0 comments:
Post a Comment